Jombang,KOMPASGRUPS.com-Jalan utama penghubung Dusun Nglajur, Desa Tugusumberjo, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang mengalami kerusakan cukup parah yang dikeluhkan warga. Kondisi ini tidak hanya menghambat aktivitas masyarakat, tetapi juga berpotensi membahayakan keselamatan pengguna jalan.
Kerusakan jalan terjadi pada bagian aspal yang mengelupas dan berubah menjadi jalan tanah dengan permukaan yang bergelombang serta berlubang di beberapa titik. Berdasarkan pantauan di lapangan, jalan ini sering dilalui kendaraan roda dua dan roda tiga, termasuk kendaraan angkut hasil pertanian seperti pada gambar yang menunjukkan kendaraan pikap membawa muatan di atas jalan yang rusak parah.
Kerusakan ini terjadi di Dusun Nglajur, Desa Tugusumberjo, Kecamatan Peterongan, Kabupaten Jombang, Jawa Timur. Jalan tersebut merupakan akses vital yang menghubungkan permukiman warga dengan area persawahan dan jalan utama menuju desa trawasan kecamatan sumobito.
Menurut keterangan warga sekitar, kerusakan sudah terjadi sejak lebih dari beberapa bulan terakhir. Namun, kerusakan kian parah sejak musim hujan terakhir yang memperburuk kondisi permukaan jalan.
Warga Dusun Nglajur adalah pihak yang paling terdampak, terutama para petani, pelajar, dan pedagang kecil yang harus melewati jalan ini setiap hari. Selain itu, kendaraan pengangkut hasil pertanian juga mengalami kesulitan saat melintas, terutama saat membawa muatan berat.
Sampai saat ini belum ada tindakan konkret dari pihak pemerintah desa maupun kabupaten untuk melakukan perbaikan. Warga menduga keterbatasan anggaran dan belum masuknya wilayah tersebut dalam prioritas program perbaikan infrastruktur menjadi penyebab utama lambatnya penanganan.
Warga mengaku sudah beberapa kali melaporkan kondisi jalan ini ke perangkat desa, namun belum mendapat respon yang memuaskan. Salah satu warga menyatakan bahwa warga terpaksa membiarkan seadanya . “Kami berharap pemerintah segera turun tangan. Ini jalan utama bagi kami. Kalau dibiarkan, bisa membahayakan,” ujarnya.
Warga Dusun Nglajur sangat berharap agar pemerintah daerah segera melakukan survei dan menindaklanjuti laporan warga dengan tindakan nyata berupa perbaikan jalan. Mengingat pentingnya akses ini, perbaikan bukan hanya soal kenyamanan, tetapi juga keselamatan dan kelangsungan aktivitas ekonomi warga desa.(Zafin)
0 Komentar